Ponsel SE dengan Kamera 8.1 MP
Posted On 08 November 2008 at di Sabtu, November 08, 2008 by Triawan Rahmadi Prasetyo
Kalau Anda berpikir 5 megapixel (MP) adalah resolusi terbesar untuk kamera ponsel yang ada saat ini, berarti Anda belum melihat produk keluaran terbaru Sony Ericsson dari keluarga Cyber-shot (tidak salah — Cyber-shot lini produk kamera digital dari Sony).
Sony Ericsson C905 Cyber-shot dengan kode Shiho adalah ponsel yang mengemas kamera beresolusi 8 MP yang sanggup menghasilkan foto berresolusi 3264 x 2448 pixel. Ponsel dengan bentuk slider ini berdimensi 104 x 49 x 19.5mm dengan berat 136 gram dan tersedia dalam tiga warna Copper Gold, Ice Silver dan Night Black. Shiho sudah mengemas memori internal sebesar 160 MB dan sudah datang dengan Memory Stick Micro™ (M2™) berkapasitas 2 GB, dapat di-upgradehingga 8 GB.
Shiho datang dengan layar QVGA TFT 2,4 inci dengan lapisan anti gores, accelerometer yang dapat secara otomatis mendeteksi orientasi dan mengubah tampilan layar (portrait/landscape) sesuai keadaan ponsel dan GPS sehingga Anda dapat dengan mudah menambahkan geotagging pada foto. Fasilitas GPS juga dapat dimanfaatkan untuk aplikasi Google Maps for Mobile dan penentu lokasi dari Wayfinder Navigator 7.
Kamera
Untuk mendukung kamera 8 MP ini Sony juga menambahkan fitur auto-focus, image stabilization, Smart contrast dan face detection sehingga gambar yang dihasilkan jauh lebih jelas dan tajam. Untuk mengatasi kesulitan yang sering dihadapi saat memotret dalam lingkungan minim cahaya Shiho juga memiliki Xenon flash.
Fitur lainnya adalah BestPic yang memotret hingga sembilan sembilan buah foto dalam satu detik sehingga Anda dapat kemudian memilih satu gambar terbaik. Shiho juga memberikan opsi untuk mengirim foto ke Facebook dan Picasa Web Album. Jika Anda memiliki akun Blogger foto tersebut juga bisa dikirimkan ke blog Anda dengan lebih mudah.
Untuk Anda yang sangat menggemari fotografi, SE C905 bisa menjadi senjata andalan untuk menangkap setiap fenomena di lingkungan sekitar. Ponsel ini dapat menghasilkan foto bekualitas tinggi yang hampir menyamai kemampuan kamera digital yang Anda miliki (misal: 8 megapixel Canon EOS-1D Mark II N).
Ponsel ini tidak hanya unggul di sisi kamera yang tertanam di dalamnya, tapi juga konektivitas dan fasilitas hiburan terkini yang sangat digemari banyak kalangan.
Konektivitas
Dari segi konektivitas Shiho sudah mendukung quad-band GSM/EDGE, UMTS dan HSDPA, tetapi yang istimewa adalah kemampuan Wi-Fi untuk mengakses internet. Jarang sekali SE mengeluarkan produk dengan Wi-Fi, padahal manfaatnya sangat besar untuk para pengguna yang haus akan koneksi internet murah. Dengan Wi-Fi kita dapat memanfaatkan berbagai hotspot yang tersedia di berbagai tempat, memudahkan kita untuk mengakses konten di internet dalam kecepatan tinggi.
Fitur Wi-Fi Shiho sudah mendukung DLNA (Digital Living Network Alliance) yang juga dimiliki Nokia N96. Fitur ini memungkinkan Anda untuk mengirim dan berbagi foto secara nirkabel dan menampilkan slideshow di TV, laptop atau Playstation 3. Selain itu tersedia juga Bluetooth stereo yang mendukung fitur A2DP, USB dan FM radio dengan RDS (Radio Data System).
Sony Ericsson C905 Cyber-shot dengan kode Shiho adalah ponsel yang mengemas kamera beresolusi 8 MP yang sanggup menghasilkan foto berresolusi 3264 x 2448 pixel. Ponsel dengan bentuk slider ini berdimensi 104 x 49 x 19.5mm dengan berat 136 gram dan tersedia dalam tiga warna Copper Gold, Ice Silver dan Night Black. Shiho sudah mengemas memori internal sebesar 160 MB dan sudah datang dengan Memory Stick Micro™ (M2™) berkapasitas 2 GB, dapat di-upgradehingga 8 GB.
Shiho datang dengan layar QVGA TFT 2,4 inci dengan lapisan anti gores, accelerometer yang dapat secara otomatis mendeteksi orientasi dan mengubah tampilan layar (portrait/landscape) sesuai keadaan ponsel dan GPS sehingga Anda dapat dengan mudah menambahkan geotagging pada foto. Fasilitas GPS juga dapat dimanfaatkan untuk aplikasi Google Maps for Mobile dan penentu lokasi dari Wayfinder Navigator 7.
Kamera
Untuk mendukung kamera 8 MP ini Sony juga menambahkan fitur auto-focus, image stabilization, Smart contrast dan face detection sehingga gambar yang dihasilkan jauh lebih jelas dan tajam. Untuk mengatasi kesulitan yang sering dihadapi saat memotret dalam lingkungan minim cahaya Shiho juga memiliki Xenon flash.
Fitur lainnya adalah BestPic yang memotret hingga sembilan sembilan buah foto dalam satu detik sehingga Anda dapat kemudian memilih satu gambar terbaik. Shiho juga memberikan opsi untuk mengirim foto ke Facebook dan Picasa Web Album. Jika Anda memiliki akun Blogger foto tersebut juga bisa dikirimkan ke blog Anda dengan lebih mudah.
Untuk Anda yang sangat menggemari fotografi, SE C905 bisa menjadi senjata andalan untuk menangkap setiap fenomena di lingkungan sekitar. Ponsel ini dapat menghasilkan foto bekualitas tinggi yang hampir menyamai kemampuan kamera digital yang Anda miliki (misal: 8 megapixel Canon EOS-1D Mark II N).
Ponsel ini tidak hanya unggul di sisi kamera yang tertanam di dalamnya, tapi juga konektivitas dan fasilitas hiburan terkini yang sangat digemari banyak kalangan.
Konektivitas
Dari segi konektivitas Shiho sudah mendukung quad-band GSM/EDGE, UMTS dan HSDPA, tetapi yang istimewa adalah kemampuan Wi-Fi untuk mengakses internet. Jarang sekali SE mengeluarkan produk dengan Wi-Fi, padahal manfaatnya sangat besar untuk para pengguna yang haus akan koneksi internet murah. Dengan Wi-Fi kita dapat memanfaatkan berbagai hotspot yang tersedia di berbagai tempat, memudahkan kita untuk mengakses konten di internet dalam kecepatan tinggi.
Fitur Wi-Fi Shiho sudah mendukung DLNA (Digital Living Network Alliance) yang juga dimiliki Nokia N96. Fitur ini memungkinkan Anda untuk mengirim dan berbagi foto secara nirkabel dan menampilkan slideshow di TV, laptop atau Playstation 3. Selain itu tersedia juga Bluetooth stereo yang mendukung fitur A2DP, USB dan FM radio dengan RDS (Radio Data System).